Dandim 1001 HSU-Balangan Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke -77 tahun 2022 di Kab. HSU

    Dandim 1001 HSU-Balangan Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke -77 tahun 2022 di Kab. HSU
    Dandim 1001 HSU-Balangan Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke -77 tahun 2022 di Kab. HSU

    Amuntai - Guna mengenang jasa para Pahlawan, Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Dhuwi Hendrajaja , S.Sos, . M.I.Pol menghadiri upacara hari Pahlawan ke 77 Tahun 2022, bertempat di Halaman Kantor Bupati, Jln Ahmad Yani, Kelurahan Murung Sari, Kec. Amuntai Tengah, Kab. Hulu Sungai Utara, Kamis (10/11/2022)

    Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke - 77 tahun 2022 di Kab. HSU dengan tema "Pahlawanku Teladanku ”

    Dalam amanat yang dibacakan Plh. Bupati Kab. HSU Drs. H. Zakly Asswan, MM mengatakan Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai Bangsa dan Negara Merdeka, mari Kita hidupkan kembali dalam benak kita perjuangan para Pahlawan Bangsa.

    Saudara-saudara, sebangsa dan setanah air hari ini pun kita berada dalam perjuangan besar menaklukkan ancaman dan tantangan yang nyata-nyata berada di hadapan kita. Pemanasan global yang memicu beragam bencana alam, serta kelangkaan pangan, energi dan air bersih, kiranya perlu kita persiapkan dengan sungguh-sungguh.

    Jadikanlah semangat dan nilai–nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama. Bersama kita kenang dan hormati perjuangan para pahlawan. Bersama kita bangun ingatan kolektif bangsa agar dapat implementasikan semangat dan nilai-nilai luhur pahlawan.

    Ditemui usai upacara Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Dhuwi Hendrajaja , S.Sos, . M.I.Pol mengatakan Upacara ini dilaksanakan dalam rangka pelaksaan peringatan hari Pahlawan Ke - 77 yang dilaksanakan pada tanggal 10 November pada tiap tahunnya.

    Tujuan dilaksanakan Upacara ini agar kita sebagai generasi penerus bangsa dapat mengenang dan dapat meneladani semangat juang para pahlawan dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Repulik Indonesia."ujar Dandim

    Usai dilaksanakan Upacara Peringati Hari Pahlawan, Dandim Beserta Forkopimda Kab. Hulu Sungai Utara menuju TMP Tabur, guna tabur bunga dan mendoakan arwah Para Pahlawan.(pendim1001)

    hsu
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Keimanan Dengan Mengikuti Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Suatu Upaya Untuk Menanamkan Rasa Kebanggaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Panglima TNI Terima Audiensi Siswa-Siswi SMA Taruna Nusantara
    Lanud Sultan Hasanuddin Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Maros
    Polda Jatim Lakukan Pengecekan Senpi dan Amunisi Anggota

    Ikuti Kami